Himatika Vektor UM FI April 20240402 183358 0000

Menetapkan Secara Tertulis mengenai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga HIMATIKA Vektor tahun 2024 melalui Sidang AD/ART

Ketika melakukan perubahan pada AD ART pada suatu organisasi, wajib diadakannya Sidang AD/ART. Sidang ini merupakan forum formal suatu organisasi guna membahas masalah tertentu dalam upaya menghasilkan keputusan, yang akan menjadi ketetapan dan aturan-aturan yang jelas. Keputusan dari persidangan ini akan mengikat seluruh elemen organisasi selama belum diadakan perubahan. Seperti pada HMD Matematika Vektor 2024, yang telah melaksanakan Sidang AD/ART pada tanggal 24 – 25 Maret 2024 yang bertempatan di Kanopi Putih FMIPA UM. 

Sidang AD/ART ini membahas tentang beberapa pleno yang nantinya akan dijadikan acuan selama menjalani satu tahun kepengurusan. Kegiatan ini dipimpin oleh pimpinan sidang yang dibantu oleh 2 pimpinan sidang lainnya. Tujuan dari diadakannya Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor adalah menetapkan secara tertulis mengenai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga HIMATIKA Vektor tahun 2024.

Tim Jurnalistik HIMATIKA Vektor berkesempatan mewawancarai Ketua Pelaksana Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor 2024, yaitu Saudara Bayu mengenai manfaat yang didapatkan setelah mengikuti kegiatan Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor 2024. “Manfaat yang didapat dari pengurus yaitu bisa mentaati atau memahami dari beberapa peraturan yang ada di AD/ART,” Ungkap Saudara Bayu.

Tidak hanya dari Ketua Pelaksana, Tim Jurnalistik HIMATIKA Vektor juga berkesempatan mewawancarai CO Sie Acara, yaitu Saudari Aberta terkait pendapatnya mengenai kegiatan ini. Saudari Aberta menyampaikan pendapatnya mengenai pelaksanaan Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor 2024. “Menurut saya, kegiatan Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor 2024 ini berjalan dengan lancar dan selesai sehari lebih cepat daripada tahun sebelumnya,” Ungkap Saudari Aberta.

Salah satu peserta Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor 2024 juga menyampaikan pendapatnya mengenai Sidang AD/ART HMD Matematika Vektor 2024. “Pendapat saya, Alhamdulillah berjalan dengan lancar sesuai harapan dan semoga makin lancar lagi buat kedepannya,” Ungkap Saudari Sona. 

Reporter: Jurnalistik HIMATIKA Vektor

Redaktur: Abdus Shomad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top